Evakuasi Gempa di Aceh, Polri Terjunkan 616 Personel

Diposkan oleh Riki handoyo on July 3, 2013

JAKARTA - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) berupaya membantu proses evakuasi korban gempa di Aceh. Sebanyak 616 personel diturunkan untuk membantu korban gempa dengan kekuatan 6,2 SR ini.

"Polisi mengirim 616 personel dari Polda Aceh, terdiri dari Brimob, Tenaga Medis (tim Dokter dan Kesehatan/Dokkes), serta personel Polres dan Polsek," ungkap Kepala Bagian Penerangan Satuan Divisi Humas Polri Kombes Pol Rana S Permana di kantornya, Jakarta, Rabu (3/7/2013).


Selain itu, Polri pun akan menurunkan personel dari polda-polda sekitar, untuk membantu korban gempa dan berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam peristiwa ini.

Sebelumnya, Aceh diguncang gempa bumi berkekuatan 6,2 SR. Setelah itu, kembali terjadi gempa susulan yang masing-masing berkekuatan 5,5 dan 5,3 SR.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana melaporkan, hingga kini jumlah korban tewas akibat gempa di Kabupaten Bener Meriah, Aceh, telah mencapai 24 orang. 200 orang cedera.

Sebanyak 1.500 unit bangunan diperkirakan mengalami kerusakan, terdiri rumah, masjid, meunasah (surau) dan kantor pemerintah. Selain itu, beberapa ruas jalan longsor dan pengungsian tersebar di 10 titik.

sumber: news.okezone.com